Pages

Rabu, 23 November 2011

Tipuan SETAN melalui MIMPI (Muslim masuk)

Quote:
Saya ingin mengajak agan-agan untuk berbagi cerita nih..

Agan-agan pernah nda waktu subuh-subuh ketika tidur kemudian dengar adzan masjid, dalam hati agan ingin bangun dan shalat subuh....tapi...setan beraksi membuat agan tetap tidur lalu mimpi seakan-akan agan mengambil air whudu kemudian shalat...dan akhirnya agan keasyikan tidur sampe pagi dan lupa shalat subuh
GERAKANNYA AJA NDA ADA BACAAN AYAT AL QURAN
Quote:
Tiga Ikatan Setan


Setan senantiasa mengikat tengkuk kepala salah seorang di antara kalian jika ia tidur dengan 3 ikatan.

Pada setiap ikatan, setan menepuk dan berkata,"Untukmu malam yang panjang, maka tidurlah."

Jika ia bangun dari tidurnya kemudian menyebut nama Allah, lepaslah 1 ikatan.

Kemudian jika ia berwudhu, lepaslah ikatan kedua, dan jika ia sholat, maka lepaslah 3 ikatan tersebut, dan ia menjadi giat dan berjiwa bersih.

Jika tidak demikian ia akan menyongsong pagi dengan keadaan kotor jiwanya dan malas.

Itulah salah satu hadis HR.Bukhari dari Abu Hurairah.
Quote:
sedikit kutipan hadist....
Abu Qatadah radhiallahu anhu berkata: Aku mendengar Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:
“Mimpi yang baik adalah berasal dari Allah, karenanya jika salah seorang di antara kalian bermimpi yang disukainya, jangan menceritakannya kecuali kepada orang yang disukai. Dan siapa yang bermimpi yang tidak disukainya maka hendaklah dia meminta perlindungan kepada Allah (ta’awudz) dari kejelekan mimpi itu dan dari kejahatan setan, dan hendaklah dia meludah tiga kali, dan jangan menceritakannya kepada seorang pun, sebab mimpi itu tidak akan membahayakannya.” (HR. Al-Bukhari no. 6984 dan Muslim no. 2261)

Dari Abu Hurairah radhiallahu anhu dari Nabi shallallahu alaihi wasallam beliau bersabda:
“Apabila hari kiamat telah dekat, maka jarang sekali mimpi seorang muslim yang tidak benar. Dan orang yang paling benar mimpinya di antara kalian adalah yang paling benar ucapannya. Mimpi seorang muslim adalah sebagian dari 45 macam nubuwwah (wahyu). Mimpi itu ada tiga macam: (1) Mimpi yang baik sebagai kabar gembira dari Allah. (2) mimpi yang menakutkan atau menyedihkan, datangnya dari syetan. (3) dan mimpi yang timbul karena ilusi angan-angan, atau khayal seseorang. Karena itu, jika kamu bermimpi yang tidak kamu senangi, bangunlah, kemudian shalatlah, dan jangan menceritakannya kepada orang lain.” (HR. Muslim no. 4200)

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More