Pages

Kamis, 22 September 2011

Semua Tentang Hamster

Mata bulat, tubuh mungil berbulu, serta gerak tubuh yang lincah, membuat hamster menjadi hewan peliharaan yang menggemaskan. Memelihara hamster sebenarnya sangat simpel dan tidak ribet, asalkan kita paham betul teknik dan sarana perawatan yang kita gunakan, seperti :
Pemilihan.
Sebelum memutuskan membeli hamster, kita harus memeriksa kondisi fisiknya terlebih dahulu. Pilihlah hamster yang memiliki tubuh sempurna dan tidak cacat. Ciri-cirinya: Mata bulat mengkilap, bentuk hidung dan gigi utuh, dan memiliki gerak-gerik yang aktif dan lincah. Pastikan juga kulit hamster tidak ada yang terluka, bulunya bersih dan kering.
Kandang.
Ciptakan istana mungil yang nyaman bagi hamster kita. Belilah kandang kotak yang terbuat dari plastik atau kaca tembus pandang, dengan ukuran 24x30 cm dan tinggi 50 cm. Taburi alas kandang dengan serbuk atau serutan kayu setebal 3cm, yang berfungsi sebagai penyerap urin sekaligus sarang. Atau kita bisa menambahkan rumput kering, kulit jagung kering dan jerami sebagi “kasur” hamster. Lengkapi juga kandang dengan aksesoris lain, seperti tempat makan, botol minum, roda berputar, atau mainan lain, yang bisa dibeli di pet shop.
Makanan.
Biasanya hamster makan 2 kali sehari (pagi dan malam). Kita bisa memberikan biji-bijian dan sayuran. Agar bulu hamster sehat dan berkilau, berikan asupan biji bunga matahari kepada hamster kesayangan kita. Supaya tidak kegemukan, jangan berikan biji bunga matahari terlalu banyak. Kita bisa campurkan dengan dengan biji-bijian lain, kacang-kacangan dan pelet khusus hamster yang sudah mengandung vitamin. Sediakan juga satu tempat khusus untuk air minum.
Perawatan.
Jaga kebersihan hamster dengan memandikannya menggunakan sabun khusus atau sampo untuk anak kucing secukupnya. Bilaslah secara perlahan dan hati-hati. Jika takut hamster kedinginan, kita bisa cukup mengelap tubuh si mungil dengan kain basah. Setelah itu, keringkan bulu hamster dengan menggunakan hairdryer, yang diposisikan tidak terlalu dekat dengan tubuh si hamster. Jika ingin menjemur hamster, pastikan tidak lebih dari pukul 9 pagi. Karena pada dasarnya hamster merupakan hewan yang tidak boleh kepanasan,
Bermain.
Ingin mengajak hamster bermain? Pertama kita harus meletakkan makanan di telapak tangan terlebih dahulu untuk memancing hamster agar mau mendekat. Ada beberapa tata cara memegang hamster yang tepat, yang diambil dari buku Merawat Hewan Kesayangan oleh tim Redaksi Agro Media, yaitu posisikan telapak tangan kita menghadap ke atas, pegang hamster dari bagian samping dan depan, bukan dari belakang atau punggung (karena dapat melukai kulitnya). Setelah hamster berada di telapak tangan, barulah kita angkat secara perlahan.

  1.  Hamster campbell
Hamster campbell menurutku hamster yang murah, karena harga hamster campbell cuma 20 ribu. jenis hamster campbell merupakan yang saya pelihara dulu, menurutku sangat enak dan cocok untuk di kembangbiakkan karena sangat mudah beranak dan sekali beranak maka akan menghasilkan 2-10 bahkan lebih bayi hamster. spesifikasi hamster campbell :
        -> umur normal 1-2 tahun
        -> panjang kira-kira 10-15 cm umur dewasa
        -> lama kehamilan kurang lebih 20 hari
        -> lincah karena ukurannya kecil
        -> masa sapih (pemisahan anak dari induknya) 3-4 minggu
        -> macam campbell (albino,panda,black bear,argente,opal,blue)
campbell


     2.  Hamster roborovski

Hamster roborovski merupakan jenis hamster pelari dan sangat lincah, karena bentuknya yang lebih kecil dari pada capbell sehingga kerjaanya ya lari - lari saja. harga hamster roborovski sekitar 45-75 ribu, tergantung dimana posisinya. hehehe. hamster ini sangat cocok jika mau di buat bisnis, karena harga mahal dan bentuk hamster yang banyak dicari orang, lucu banget sampai - sampai aku saja pengen pelihara ini hamster. Spesifikasi hamster roborovski :
        -> umur normal 3-4 tahun
        -> panjang hamster 4-5 cm
        -> lama kehamilan 23-30 hari
        -> jumlah anak rata - rata 6 ekor
        -> masa sapih 30 hari
        -> macam roborovski (normal,white face)
roborovski

     3.   Hamster syria
Hamster syria ini bentuknya besar banget, kayak tikus got. hehehe kalo yang suka besar - besar ya monggo di pelihara tapi kayaknya hamster jenis ini pemalas dech. kurang lincah, panjang seh bentuknya so jadi males2an. harga hamster syria sekitar 15-30 ribu tergantung jenis dan warnanya. Spesifikasi hamster syria:
        -> umur normal 2-2,5 tahun
        -> panjang 15-20 cm
        -> lama kehamilan sekitar 20 hari
        -> macam syria (short hair,long hair,rex,satin)
syria

     4. Hamster winter white
Hamster ini mudah untuk dijinakkan karena sifatnya yang tak suka menggigit dan tidak agresif seperti campbell. Fisiknya hampir sama dengan campbell. Hamster ini cocok untuk pemula. harga hamster winter white berfariasi dari 15 - 75 ribu tergantung jenisnya. Spesifikasi hamster winter white :
         -> umur 1-2 tahun
         -> panjang 7-9 cm
         -> lama kehamilan 15-20 hari
         -> macam winter (normal,safir,pearl,golden)
winter

    5.  Hamster panda
Untuk hamster panda ini bentuknya sedikit panjang dan kecil bagu juga persis panda. tidak suka menggigit kayaknya karena temanku melihara ini nggak pernah ke gigit. untuk harga hamster panda untuk sepasang sekitar 70 ribu. Spesifikasi hamster panda:
         -> umur 1-3 tahun
         -> panjang 10-15 cm
         -> lama kehamilan sekitar 20 hari
panda


Jika berminat untuk memelihara hamster
saya menyediakan jasa penjualan hamster
datang saja ke toko saya di

Alamat : Jl.Dr.Wahidin SH ,Randuagung, Gresik
 Lokasi : Depan Kantor Kecamatan Randuagung
Tempat : Trotoar pinggir jalan
Dekat Satlantas Gresik/SLB 

Mohon maaf jika saya tidak memasang nomor telp/Hp
karena ditakutkan terjadinya spam.
terima kasih 

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More